Tempat Wisata di Bandung, Objek Wisata Bandung, sebelumnya ane sampaikan selamat pagi shobat pecinta modifikasi motor yang berbahagia dengan hari yang istimewa ini. Pada kesempatan dipagi ini ane akan sedikit menceritakan tentang Kota Bandung mengenai Objek Wisata yang ada di daerah tersebut. Tempat wisata yang terdapat di kota bandung ada yang merupakan proses alami dan juga ada yang merupakan proses buatan oleh masyarakat setempat. Oke sebelum kita bahas lebih lengkap mengenai objek wisata bandung, mari kita ketahui dahulu asal usul Kota tersebut dengan lebih rinci. Sejarah Kota Bandung Kata "Bandung" berasal dari kata bendung atau bendungan dan kenapa diambil dari kata tersebut karena telah terbendungnya sungai Citarum oleh lava Gunung Tangkuban Perahu yang lalu membentuk telaga. Legenda tersebut yang diceritakan oleh nenek moyang Bandung yang juga telah mengatakan nama "Bandung" tersebut diambil dari sebuah kendaraan air yang terdiri dari dua perahu yang diikat berdampingan yang disebut perahu bandung. Perahu tersebut adalah kendaraan yang digunakan oleh Bupati Bandung, R.A. Wiranatakusumah II, untuk melayari Ci Tarum dalam mencari tempat kedudukan kabupaten yang baru untuk menggantikan ibukota yang lama di Dayeuhkolot.


Kota Bandung Secara Geografis
Memang terlihat dikelilingi oleh dataran pegunungan, dan ini menunjukkan bahwa pada masa lalu kota Bandung memang merupakan sebuah telaga atau danau yang berhubungan dengan salah satu cerita masyarakat. Legenda Sangkuriang lah yang menjadi dasar cerita masyarakat tersebut dan merupakan legenda yang menceritakan bagaimana terbentuknya danau Bandung, dan bagaimana terbentuknya Gunung Tangkuban Perahu, lalu bagaimana pula keringnya danau Bandung sehingga meninggalkan cekungan seperti sekarang ini. Air dari danau Bandung menurut legenda tersebut kering karena mengalir melalui sebuah gua yang bernama Sangkyang Tikoro.
http://id.wikipedia.org/wiki/Kota_Bandung

Tempat Wisata Alam di Bandung

#Gunung Tangkuban Perahu
Terletak pada sekitar 20 km ke arah utara Kota Bandung, dengan terdapat rerimbunan pohon pinus yang indah dan juga oleh hamparan kebun teh di sekitarnya, Gunung Tangkuban Parahu mempunyai ketinggian setinggi 2.084 meter boleh dikatakan cukup juga, gungung tersebut memiliki bentuk Stratovulcano dengan pusat erupsi yang berpindah dari timur ke barat. Daerah pada gunung ini telah dikelola dengan sangat baik oleh Perum Perhutanan dan memiliki suhu rata-rata hariannya adalah 17C.
Keindahan pada wisata tangkuban perahu mempunyai beberapa objek kawah yang cukup indah untuk dapat anda kunjungi, berikut nama kawah yang ada : yaitu Kawah Ratu, Kawah Upas, Kawah Baru, Kawah Lanang, Kawah ecoma, Kawah Jurig, Kawah Siluman, Kawah Domas, Kawah Jarian, dan Pangguyangan Badak.

#Curug Dago
Merupakan sebuah tempat wisata air terjun yang terdapat di Bandung, Meskipun hanya curug biasa dan belum begitu terkenal, namun tempat ini adalah salah satu kekayaan kota bandung yang wajib kita ketahui. Meskipun juga masih belum begitu banyak orang yang kenal dengan sejarah adanya curug ini. Dari cerita yang beredar di kawasan curug ini terdapat prasasti yang bisa menghubungkan dengan cerita sejarahnya. Alamat curug tersebut adalah : Desa Dago, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat - Indonesia.

#Maribaya
Maribaya adalah daerah tujuan wisata alam yang berada di daerah Bandung sebelah utara, sekitar 15 km dari kota Bandung atau 5 km dari arah Timur Lembang. Untuk mencapai daerah wisata Maribaya dapat ditempuh dengan dua cara. Pertama melalui Lembang dengan naik angkot ke arah Maribaya. Cara kedua, jika anda gemar tracking, Maribaya dapat ditempuh dari Dago, tepatnya Taman Hutan Raya Djuanda. Jika Anda dari Lembang, bisa langsung naik angkut ke arah Maribaya, atau bisa juga bawa mobil. Perjalanan ke Maribaya merupakan arah timur Lembang. Setelah melawati jalan kurang lebih 5 km anda akan sampai di jembatan Maribaya. Tempatnya rindang. Selanjutnya anda bisa beli tiket dan masuk ke area wisata Maribaya.

Nah untuk hari ini sekian dulu nanti akan ane sambung lage dengan lebih banyak informasi bermanfaat untuk kawan kawan yang setia mengunjungi blog ini,